PAMEKASAN, koranmadura.com– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pamekasan, Madura, Jawa Timur, mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat agar bersabar menunggu hasil rekapitulasi KPU terkait hasil Pemilu yang telah berlangsung Rabu, 17 April 2019, lalu.
“Saya mengimbau kepada masyarakat, khususnya di Pamekasan, agar bersabar menunggu hasil rekapitulasi KPU dalam menyikapi hasil Pemilu, meskipun telah ada sejumlah lembaga survei merilis hasil quick count,” kata Ketua KPU Pamekasan, Moh. Hamzah, Jumat, 19 April 2018.
Dia menuturkan, untuk proses rekapitulasi hasil Pemilu, KPU RI membutuhkan sekitar satu bulan. Sementara untuk KPU Pamekasan, pihaknya menargetkan awal Mei penghitungan sudah selesi. “Kalau KPU RI sekitar 1 bulan, tetapi untuk di tingkat kabupaten mungkin awal Mei,” tambanya.
Sekarang, menurut Hamzah, penghitungan hasil Pemilu di tingkat tempat pemungutan suara (TPS) sudah tuntas. Sementara untuk di tingkat kecamatan belum selesai. “Di Pamekasan secara keseluruhan ada sebanyak 3.136 TPS,” paparnya. (SUDUR/FAT/VEM)