PAMEKASAN, koranmadura.com – Rekapitulasi suara hasil Pemilu 2019 di Pamekasan, Madura, Jawa Timur masih berlangsung di tiga kecamatan. Kecamatan tersebut ialah Galis, Waru, dan Pasean.
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pamekasan, Moh. Hamzah menyatakan rekapitulasi suara di wilayahnya hanya di Kecamatan Galis, Pasean dan Waru yang hampir rampung. Sementara untuk kecamatan lainnya belum ada informasi.
“Saat ini berlangsung di tingkat kecamatan, dari 13 kecamatan itu, informasi yang saya terima sudah ada yang hampir selesai, antara lain Galis, Waru serta Pasean,” kata Moh. Hamzah, Senin, 22 April 2019.
KPU memberikan tenggat waktu kepada PPK selama 17 hari yang dimulai dari tanggal 18 April sampai 4 Mei 2019.
“Mulai dari jenis presiden, kemudian DPRI, DPD , DPR Provinsi dan DPRD daerah,” tambahnya.
Meskipun hampir selesai tiga kecamatan, pihaknya masih belum memastikan tentang jumlah suara pasangan capres dan cawapres. “Saya masih belum mendapatkan laporan detailnya,” pungkasnya. (SUDUR/SOE/DIK)