SUMENEP, koranmadura.com – Dalam rangka meningkatkan keterampilan para ibu, Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Sumenep, Madura Jawa Timur menggelar Pelatihan master of ceremony (MC) atau pembawa acara, Senin, 8 April 2019. Acara yang bertempat di Sekretariat TP PKK tersebut berjalan cukup meriah.
Wakil Ketua GOW Husnol Khotimah dalam sambutannya mengungkapkan bahwa dinamisasi organisasi penuh dengan berbagai kegiatan, untuk itu maka perlu sumber daya manusia yang siap setiap saat apabila diperlukan.
“Pelatihan ini penting bagi kita semua, apalagi GOW yang merupakan kumpulan dari berbagai organisasi perempuan, pelatihan semacam ini pula akan menguatkan kapasitas dan percaya diri, ketika berkiprah di semua level lapisan masyarakat,” ucap perempuan yang akrab disapa Ima Edy Rasyiadi ini.
Istri Sekretaris Daerah Sumenep itu menambahkan, selain untuk menambah wawasan untuk peserta pelatihan, kegiatan ini juga bertujuan untuk menghasilkan output yang andal dalam public speaker.
“Kami harapkan output dari kegiatan ini muncul MC-MC yang terampil dan andal. Jadi, ibu-ibu nanti harus siap menjadi pembawa acara di acara-acara resmi maupun non resmi,” harapnya.
Untuk diketahui kegiatan ini diikuti oleh puluhan pengurus GOW, dan delegasi dari berbagai organisasi wanita yang ada di Kabupaten ujung timur pulau Madura ini, seperti Muslimat NU, Fatayat NU, DWP, PKK, Bhayangkari, WKRI, dan organisasi wanita lainnya. (MADANI/SOE/DIK)