BANGKALAN, koranmadura.com – Bupati Bangkalan melantikan 19 Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemkab di Pendopo Agung, Rabu, 8 Mei 2019. Namun, masih ada 10 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang jabatannya kosong.
10 OPD itu di antaranya Dinas Pendidikan, Dinas kependudukan dan Catatan Sipil, Dinas Kesehatan, RSUD Syarifah Ambami Rato Ebu, Satpol PP, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD), Dinas Perikanan, Dispenda, Diskominfo dan Inspektorat.
“Ada sepuluh OPD yang masih kosong, nanti selanjutnya bisa melakukan pelantilan lagi, sementara yang kosong ini masih dijabat oleh Plt,” kata Abdul Latif Amin Imron, Bupati Bangkalan.
Berikut nama 19 pejabat tinggi pratama yang dilantik Bupati Bangkalan:
1. Siswo Irianto, SH., MM (Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Sekretaris Daerah).
2. Drs. Moh. Fahri, M.Si (Asisten Administrasi Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah)
3. Drs. Budi Utomo, M.Si (Staf Ahli Bid Ekonomi)
4. Dra. Lily Setyawati Mukti (Staf Ahli Bid Kemasyarakatan dan SDM)
5. Ir. Abdur Razak (Staf Ahli Bid Pemerintahan, Hukum, dan Politik)
6. Ir. R. Moh Taufan Zairinsjah (Kadis PUPR)
7. Ir. Ishak Sudibyo (Kadis Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman)
8. Drs. Setijabudhi (Kadis Sosial)
9. Dra. R. Amina Rahmawati (Kadis KB, Pemberdyaan Perempuan, dan Perlindungan Anak)
10. Rudiyanto, S.Sos., MM (Kadis ketahanan Pangan).
11. Drs. Hadari, MM (Kadis Lingkungan Hidup)
12. Mulyanto Dahlan, SH., MH (Kadis Perhubungan).
13. Ismet Effendi, S.Sos. MM (Kadis Penaman Modal dan Penanaman Modal Satu Pintu).
14. M. Hasan Faisol, S.STP., MM (Kadis Kebudayan dan Pariwisata).
15. Moh. Musleh, SH., MH (Kadis Perpustakaan dan Kearsipan
16. Drs. Roosli Soeliharijono, MM (Kadis Perdagangan)
17. Ir. Tamar Jaya, MM Kadis Perindustrian dan Tenaga Kerja)
18. Ir. Puguh Santoso, MM (Ka Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah)
19. Drs. Bambang Setyawan (Ka Bakesbangpol).
(MAIL/ROS/DIK)