PAMEKASAN, koranmadura.com – Pamain asal Jepang, Shodai Nishikawa, tengah diuji kemampuannya oleh petinggi klub Madura United, jika skill pemain asal Negeri Semurai sesuai kebutuhan tim, maka potensi menjadi bagian dari skuat Sape Kerrap musim ini terbuka lebar.
Shodai Nishikawa sendiri sudah mulai berlatih bersama Greg Nwokolo dan kawan-kawan di Stadion Gelora Bangkalan (SGB) sejak Kamis, 2 Mei 2019.
Pemain berusia 25 tahun tersebut harus berjuang keras untuk bisa mengisi slot pemain asing Asia di internal Madura United yang ditinggal Dane Milovanovic.
“Shodai Nishikawa akan mendapat kesempatan untuk membuktikan diri bahwa ia adalah pemain yang tepat bagi Madura United,” tulis laman resmi Madura United, Jumat, 3 Mei 2019.
Skill Shodai Nishikawa akan diuji lewat uji coba yang akan digelar Madura United melawan Tim Pra PON Jawa Timur di SGB, hari ini di SGB.
“Hari ini uji coba di Bangkalan, dan besok Madura United melawan Persiwar Waropen di stadion Pamekasan,” (RIDWAN/SOE/VEM)