Surabaya, koranmadura.com– Penyakit yang derita Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini sepertinya cukup serius. Pasalnya RSU dr Soetomo menerjunkan 15 dokter spesialis untuk menangani selama di intensive Care Unit (ICU) Gedung Bedah Pusat Terpadu (GBPT).
“Ada 10 sub spesialis dan ada di beberapa sub spesialis itu tidak hanya satu dokter ada yang dua dan tiga jadi secara totalnya ada 12 sampai 15 dokter,” kata Humas RSU dr Soetomo Pesta Parulin kepada wartawan di Humas Pemkot Surabaya, Rabu, 26 Juni 2019.
Sebanyak 15 dokter spesialis tersebut diterjunkan untuk mendalami kemungkinan apa saja yang akan terjadi kepada Risma.
“Kita melakukan perawatan yang sangat super intensif kepada ibu mulai dari perawatan yang pertama sampai sekarang ini mendalami apa-apa saja yang terjadi pada ibu. Tentunya setiap hari atau setiap pagi kami juga akan selalu konference di ICU,” tandasnya.
Diketahui bahwa Wali Kota Surabaya dilarikan ke RSUD Soewandhi lantaran kondisinya drop. Risma akhirnya terpaksa menginap di ruang Intesive Care Unit (ICU). Selain berdahak, Risma juga terserang maag. Menurut informasi, sakit yang diderita Risma lantaran kakinya yang belum pulih benar.
Di rumah sakit milih Pemkot Surabaya itu, Risma menjalani perawatan termasuk mendapat infus. Meski dipindah ke ICU, kondisi Risma stabil. Artinya masih bisa ngobrol dan masih sempat bertanya agenda dan jadwal.
(detik.com/SOE/VEM)