KORANMADURA.com – Eden Hazard telah bergabung dengan Real Madrid. Namun, kurang sepekan bergabung, sebuah pertentangan muncul perihal nomor punggung yang bakal dipakai oleh Hazard. Pasalnya, beberapa pemain Madrid tak setuju Hazard memakai nomor 7 warisan Cristiano Ronaldo.
Pemain berbakat asal Belgia itu digaet Madrid dari Chelsea dengan mahar sebesar 100 juta euro atau Rp 1,6 triliun pada Jumat, 7 Juni 2019. Hazard pun tinggal menunggu waktu akan diperkenalkan ke publik Santiago Bernabeu. Berdasarkan informasi, perkenalan Hazard akan bersamaan dengan Luka Jovic.
Santer diberitakan bahwa di Bernabeu, Hazard berpotensi mengenakan nomor 7. Jika isu itu benar, maka Mariano Diaz mesti mencari nomor lain yang bisa dipakai di musim depan.
Namun, sebelum nomor 7 milik Hazard, berdasarkan laporan Diario Gol, yang dikutip Fox Sports, mengungkapkan bahwa pemberian nomor 7 kepada Hazard digugat beberapa pemain bintang Madrid termasuk sang kapten Sergio Ramos.
Menurut Ramos, memaksa Mariano mencari nomor lain itu seperti tak menghormati pemain Spanyol. Sekalipun, kata kaptain Madrid, Hazard diproyeksi akan menjadi salah satu pemain terpenting musim baru.
Diketahui, sebelum angkat kaki dari Chelsea, Hazard sukses memenangi dua medali juara Premier League dan Liga Europa, satu Piala FA dan Piala Liga selama tujuh tahun berkostum Chelsea. Pesepakbola berusia 28 tahun itu digadang-gadang bisa menggantikan lubang yang ditinggalkan Cristiano Ronaldo.
Madrid mengalami kemunduran sejak Ronaldo hengkang pada musim panas tahun lalu. Los Blancos gagal total setelah menyudahi musim 2018/2019 tanpa satu pun gelar juara. (DETIK.com/SOE/DIK)