PAMEKASAN, koranmadura.com -Madura United sukses mencuri poin seusai menahan imabang 2-2 atas PS Tira Persikabo pada laga pekan ke-8 Liga 1 2019, di Stadion Pakansari, Bogor, Jumat malam, 12 Juli 2019.
Pasukan Sape karrap sempat tertinggal dua gol dari PS Tira Persikabo melalui gol Andy Setyo Nugroho (30′) dan Ciro (48′).
Madura United baru bisa membalas melalui gol Aleksandar Rakic (67′) dan Jaimerson (90+1′).
Hasil imbang tersebut tidak mampu merubah posisi Madura United dideretan klasemen sementara, yakni berada di uratan ketiga dengan raihan 14 poin.
Sementara PS Tira Persikabo melesat ke puncak klasemen dengan perolehan 16 poin dari 8 laga.
Pelatih Madura United, Dejan Antonic mengapresiasi perjuangan keras para pamainnya hingga mampu menahan imbang.
“Tertinggal dua gol mungkin orang bilang kita down, tapi anak-anak tetap semangat kerja keras dan kita bisa curi poin,” kata Dejan Antonic, Sabtu, 13 Juli 2019.
Selain memberikan apresiasi, Dejan, panggilan Dejan Antonic, menyampaikan terima kasih kepada anak didiknya yang bermain cukup bagus dan disiplin sepanjang babak kedua, sehingga menyamakan kedudukan.(RIDWAN/ROS/VEM)