SUMENEP, koranmadura.com – Madura FC sebelumnya memang belum pernah bertemu dengan Mitra Kukar yang akan jadi lawannya sore ini, 19 Agustus 2019, dalam lanjutan Liga 2.
Baca : Madura FC Tantang Mitra Kukar, Ini Statistik Kedua Tim
Namun Pelatih Madura FC, Agus Yuwono sudah pernah menhadapi Mitra Kukar. Itu terjadi sebelum jadi pelatih Madura FC, tepatnya saat masih menangani Persis Solo. Waktu itu tim yang ditanganinya berhasil menahan imbang tim tuan rumah dengan skor 0-0.
“Saya secara pribadi pernah berhadapan dengan Mitra Kukar sebelum menangani Madura FC. Ketika itu, tim yang kami tangani berhasil merebut satu poin,” ujar Agus Yuwono.
BacaJuga :
Lalu, mampu kah Agus Yuwono memgulangi “pencapaiannya” saat itu bersama Madura FC sore ini? “Kami berharap juga bisa merebut poin, minimal satu poin dalam laga lawan Mitra Kukar,” katanya.
Madura FC tandang ke markas Mitra Kukar dengan bekal tak cukup baik setelah di laga sebelumnya tim berjuluk Laskar Jokotole itu takluk di kandang Persatu Tuban dengan skor 1-2 beberapa waktu lalu.
“Kami telah melakukan evaluasi terhadap para pemain setelah laga lawan Persatu Tuban di Tuban (15 Agustus 2019). Pada prinsipnya, belum ada perombakan yang frontal, baik cara bermain maupun komposisinya. Karena saya ada di Madura FC ketika laga sudah berjalan,” tambah dia.
Tandang ke markas Mitra Kukar, Madura FC membawa 18 pemain. Para pemain yang dibawa dalam kondisi bagus dan siap tanding. Berikut daftar pemain Madura FC yang diboyong ke Tenggarong, Kalimantan Timur:
1. Usman Pribadi/PG
2. Wais Al Qorni/PG
3. Hermawan/BK
4. Irsyad Habib/BK
5. Bursanudin Ahya/BK
6. Dhanu Subrata/BK
7. Farid Wajdi/BK
8. Muh Abdullah Syafi’i/BK
9. Fachri Muslim/TG
10. Bakori Andreas/TG
11. Supriyadi/TG
12. Firmansyah/TG
13. Riswan Yusman/TG
14. Zaenal Arifin/TG
15. Mei Handoko Prastiyo/TG
16. Deni Ferdian Pratama/TG
17. Ferry Aman Saragih/TG
18. Joko Prayitno/DP
FATHOL ALIF/ROS/VEM