SAMPANG, koranmadura.com – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur berhasil keluar sebagai pemenang dalam kontestasi Pileg 2019. Partai besutan Muhaimin Iskandar itu pun layak mendapat jatah kursi Ketua DPRD.
Berdasarakan data Komisi Pemilihan Umun (KPU) Kabupaten setempat, jumlah perolehan kursi terbanyak yaitu diraih oleh PKB dan PPP dengan jumlah 7 kursi. Namun secara perolehan suara, PKB lebih unggul dari PPP. Perolehan suara PKB sebanyak 148.490, sementara PPP mendapatkan sebanyak 87.749 suara.
Ketua DPC PKB Kabupaten Sampang, KH Fauzan Zaini menyampaikan, ada tiga nama kandidat yang diusulkan untuk menduduki jabatan Ketua DPRD, diantaranya Musodaq Chalili (Sreseh), Fadol (Omben) dan H Ali (Banyuates). Menurutnya, munculnya tiga kandidat tersebut merupakan hasil dari musyawarah dan kesepakatan para ulama dan kiai di internal PKB.
“Tiga nama itu sudah diusulkan ke DPP PKB, yang kemudian diadakan test and proper test berkenaan dengan komitmen dengan partai, NU dan bisa menyejahterakan serta mengabdi kepada masyarakat Sampang. Dan sekarang ini hanya tinggal menunggu nama yang keluar dari DPP PKB,” paparnya, Kamis, 15 Agustus 2019.
Selain itu, lanjut Fauzan, ketiga kandidat yang diusulkan juga berdasarkan dari hasil perolehan suaranya di masing-masing dapil saat kontestasi pemilu 2019 lalu.
“Ya termasuk juga kemampuan kapabilitas, elektabilitas, tidak tercatat dalam perilaku kriminal, termasuk keanggotaan di NU. Kriteria itu, salah satu yang menjadi pertimbangan,” paparnya.
Untuk diketahui, dalam rapat pleno terbuka yang digelar oleh KPU setempat beberapa hari yang lalu ditetapkan perolehan kursi parpol hasil pileg 2019 yaitu parpol PKB 7 kursi, PPP 7 kursi, Nasdem 6 kursi, Gerindra 5 kursi, Demokrat 5 kursi, Golkar 4 kursi, PKS 3 kursi, PAN 3 kursi, PDIP 2 kursi, Hanura 2 kursi, PBB 1 kursi. (MUHLIS/SOE/DIK)