KORANMADURA.com– Persaingan dunia gadget semakin tak terbendung. Perusahaan-perusahaan smartphone berlomba-lomba mengeluarkan produk terbaru. Salah satunya Vivo. Perusahaan smartphone brand global ini tak mau kalah saing. Setelah sukses dengan V-Series V15/V15 Pro hingga yang terbaru Z1, kini Vivo mulai mengungkap smartphone terbaru mereka, yaitu V17 Pro.
Kelanjutan dari seri sebelumnya ini memang sedang ramai di media sosial. Vivo Indonesia pun secara resmi mengkonfirmasi tentang V17 Pro sebagai V-Series terbaru mereka di tanah air. Salah satu iklan di TV (TVC) Vivo V17 Pro pun mulai mengungkap desain terbaru serta rangkaian fitur pendukung smartphone fotografi seperti 32MP Dual Pop-Up Selfie Camera dan 48MP AI Quad Camera yang menjadi bagian dari keunggulan vivo V17 Pro.
Senior Brand Director Vivo Indonesia, Edy Kusuma mengatakan bahwa kehadiran vivo V17 Pro ini hampir dipastikan menjadi seri flagship teranyar yang bakal meluncur di tanah air.
“Melalui TVC yang sudah disiarkan, vivo V17 Pro hampir dapat dipastikan menjadi seri flagship teranyar yang akan diluncurkan oleh vivo dalam waktu dekat,” tutur Edy kepada koranmadura.com, 7 September 2019.
Menurut, Edy, sapaan akrabnya, V17 Pro bakal hadir di Indonesia dengan dua pilihan warna esensial, yaitu hitam dan putih. Selain itu, seri ini dilengkapi layar penuh Ultimate All Screen khas V-Series, dengan bingkai tipis di setiap sudut smartphone. Tak hanya itu, kata Edy, seri terbaru ini juga juga menghadirkan pembaruan pada fitur kamera dengan Dual Pop-Up Selfie Camera beresolusi 32MP yang dilengkapi Super Wide-Angle Selfie untuk mendapatkan hasil swafoto yang lebih luas, serta 48MP AI Quad Camera yang didukung dengan fitur Super Night Mode untuk menghasilkan foto yang lebih jernih dan tajam meski di pencahayaan yang minim atau malam hari.
“Berbagai pembaruan dan inovasi terbaru dari rangkaian vivo V-series akan kami hadirkan pada vivo V17 pro untuk menjawab kebutuhan para pengguna yang pastinya patut untuk dinantikan. Pantau selalu media sosial vivo Indonesia untuk menantikan update selanjutnya,” pungkas Edy. (SOE/VEM)