PAMEKASAN, koranmadura.com – Seluruh pabrikan tembakau di Pamekasan, Madura, Jawa Timur, segera mengakhiri pembelian tembakau, pabrikan akan menutup gudang dua pekan ke depan.
Kabid Perlindungan Konsumen dan Kemeteorologian Disperindag Pamekasan, Imam Hidajad mengatakan, sudah terdapat dua pabrikan yang sudah memastikan jadwal penutupan gudang, yaitu PT Sadana Arif Nusa dan PT Gudang Gatam.
Kedua PT tersebut sudah konfirmasi ke pemerintah Pamekasan, PT Gudang Garam akan tutup Jumat, 11 Oktober 2019, sementara PT Sadana Arif Nusa tutup Rabu, 16 Oktober 2019.
“Pabrikan lainnya belum ada konfirmasi, tetapi dua pekan ke depan akan tutup,” kata Imam Hidajad, Kamis, 10 Oktober 2019.
Menurutnya, pabrikan segera mentutup gudang sekaligus mengakhiri pembelian itu, karena pembelian tembakau sudah memenuhi target.
“Tembakau di Pamekasan sudah terserap semua, kalau masih ada dimungkin tembakau Sampang dan Sumenep,” ungkapnya. (RIDWAN/SOE/DIK)