KORANMADURA.com – Manchester United dijamu oleh Sheffield United di lanjutan Liga Inggris. The Red Devils pernah dipermalukan The Blades dalam laga 27 tahun lalu.
Di Bramall Lane, Minggu (24/11/2019) malam WIB, Sheffiled vs Man United dipentaskan. Pertandingan ini disiarkan Mola TV dan TVRI, juga bisa disiarkan lewat link ini.
Sheffield sudah tak tumbang dalam lima pertandingan terakhir di Liga Inggris. Ada tiga hasil imbang dan dua kemenangan yang diraih Sheffield, tiga angka itu digapai dalam dua laga kandang terakhir.
Sementara itu, MU masih tampil naik turun. Itu yang menyebabkan mereka masih tertahan di posisi ketujuh klasemen Liga Inggris dengan raihan 16 poin.
Pada Agustus 1992, MU kalah 1-2 dari Sheffield. Selain hasil laga itu, berikut ini deretan data-fakta Sheffield vs MU seperti dilansir oleh Opta.
1. Setelah mengalahkan MU 1-2 di Premier League pada Agustus1992, Sheffield selalu kalah dalam lima laga saat berhadapan dengan Setan Merah di kompetisi level teratas.
2. Di semua level kompetisi, MU selalu memetik kemenangan dalam tujuh duel dengan Sheffield. Agregrat skornya 14-1.
3. Sejak Sir Alex Ferguson hengkang, Manchester United sudah kalah dalam enam laga dari 19 lawatan ke kandang tim promosi di Premier League. Catatan itu cuma berjarak satu kekalahan di bawah asuhan Sir Alex dalam 62 laga. Rincian 62 pertandingan melawan tim promosi bersama Sir Alex memetik 36 kemenangan, 19 kali imbang, dan 7 kali kalah.
4. Sheffield tak terkalahkan dalam lima laga terakhir di Liga Inggris. Memenangi dua laga kandang dalam laju bagus itu. Mereka mencoba untuk meraih tiga kemenangan kandang beruntun sejak 1993.
5. MU menurunkan skuat termuda di sepanjang sejarah keikutsertaan di Premier League di laga dengan Brighton & Hove Albion. Rata-rata usia skuat mereka di laga itu 23 tahun 350 hari. Sebelumnya, mereka pernah menurunkan rata-rata usia skuat 25 tahun 88 hari saat melawan Bournemouth.
6. MU cuma menang sekali dalam 10 pertandingan terakhir di Liga Inggris. Pada enam laga lain kalah dan tiga lainnya imbang. Mereka setidaknya kebobolan sekali dalam 11 lawatan. MU belum pernah selalu kebobolan dalam 12 pertandingan sejak 1985/1986. Saat itu, MU kebobolan dalam 15 lawatan berurutan.
7. Para pemain muda MU memebri kontribusi maksimal. Para pencetak gol Setan Merah musim ini berusia 23 tahun dan di bawahnya. Anthony Martial merupakan yang tertua dengan usia 23 tahun 326 hari. (DETIK.com/vem)