PAMEKASAN, koranmadura.com – Andik Vermansyah resmi dicoret dari skuad Madura United. Selain Andik, enam pemain lokal yang juga dilepas adalah Engelberd Sani, Alfath Fathir, Drey Buyung Panyalay, Fajar Ramadhan, Rafit Ikhwanuddin, dan Yohandes Saputra.
Madura United yang kini di bawah asuhan Rahmad Darmawan lebih memilih merekrut pemain lokal baru sebagai pengganti pemain yang dicoret untuk kompetisi 2020.
Pemain-pemain lokal yang direkrut yaitu Dodi Alex van Djin, Risna Prahala, Haris Tuharea, Rivaldi Bawuoh, dan Samuel Christianson Simanjuntak.
Manajemen Madura United menyampaikan terimkasih kepada pemain yang dicoret atas jasa mereka membela tim berjuluk Laskar Sape Kerrap.
(Mator sakalangkong (terimakasih, red) untuk segala dedikasinya selama bersama Madura United. Doa terbaik tetap untuk kalian,” tulis laman resmi Madura United, Senin, 6 Januari 2020.
Selain mencoret dan mendatangkan pemain baru, Madura United juga mempertahankan sejumlah pemain untuk kembali memperkuat tim kebanggan Madura ini, salah satunya David Laly dan Marckho Sandy. (RIDWAN/ROS/VEM)