KORANMADURA.com – Shkodran Mustafi menambah panjang daftar cedera pemain Arsenal. Mikel Arteta menegaskan tak akan ada perubahan rencana terkait transfer.
Mustafi cedera dalam laga babak keempat Piala FA melawan Bournemouth di Vitality Stadium, Selasa (28/1/2020) dini hari WIB. Ia jatuh dalam posisi kaki yang tidak tepat, usai bertabrakan di udara dengan kiper Emiliano Martinez.
Cederanya Mustafi menambah panjang deretan bek yang masuk ruang perawatan. Sebelumnya sudah ada Calum Chambers, Kieran Tierney, dan Sead Kolasinac yang lebih dulu cedera.
Dengan rentetan pemain belakang yang cedera ini, Arsenal diperkirakan akan melakukan perekrutan darurat. Apalagi mereka sudah sempat hampir mendapatkan Pablo Mari, dengan status transfernya kini tertunda karena ada perubahan perjanjian.
Namun Arteta memastikan rencana transfer timnya tak berubah dengan cedera Mustafi.
“Tidak (berubah). Kami punya niat yang sangat jelas tentang apa yang ingin kami lakukan di bursa transfer dengan sumber daya yang kami punya dan kalau kami bisa mewujudkannya, bagus saja,” ungkapnya dikutip Sky Sports.
“Tapi kebugarannya tidak akan mengubah apapun,” imbuhnya. (detik.com/ROS/VEM)