PAMEKASAN, koranmadura.com – Empat narasumber asal luar Negeri menghadiri kegiatan International Conference on Islamic Thought (ICIT) 2020, yang digelar Fakultas Tarbiyah Institut Agama Islam Al-Khairat Pamekasan, Madura, Jawa Timur.
Kegiatan ICIT yang berlangsung di di Auditorium Hotel Odaita Jl Raya Sumenep, mengangkat tema ‘The Development of Islamic Thoughts on Multiple Perspectives’.
Narasumber yang dihadirkan yaitu Prof. Hamidullah, Ph.D dari Hah-i Hamadan Institut Of Islamic Studies Hindia.
Prof. Datin, Dr. Raihannah, dari Universitas Of Malaya, Dr. Haji Nurafan Bin Haji Zainal, Rektor Of Unissa Brunei Darussalam, dan Dr. Tuan Haji Toifur, Ketua Dewan Wakaf Singapore.
Kegiatan ini juga dihadiri peserta dari berbagai perguruan tinggi dari luar Negeri, seperti Malaysia, Singapore, Brunei Darussalam dan Hindia. Total peserta yang mengikuti ICIT sebanyak 170 orang.
Panitia Pelaksana ICIT 2020 IAI Al-Khairat Pamekasan, Ach Sayyi mengatakan, kegiatan ICIT merupakan program konferensi internasional pertama yang digelar IAI Al-Khairat Pamekasan.
“Alhamdulillah ratusan peserta dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia ikut serta. Bahkan juga dari luar negeri,” kata Ach Sayyi.
Ratusan peserta yang merupakan hasil seleksi dibagi dalam beberapa klaster. Meliputi Pendidikan Islam, Manajemen Islam, Ekonomi Islam, Al-Qur’an dan Tafsir, Bimbingan dan Konseling Islam hingga Islamic Culture.
“Tidak semua pendaftar dapat berpartisipasi pada ajang ini, hanya yang terpilih dan dipastikan lolos seleksi dan mempresentasikan artikel mereka yang telah disiapkan,” terangnya.
Artikel terbaik akan dipublikasikan dalam jurnal kampus yang telah terakreditasi Sinta 3, yakni Fikrotuna Jurnal Pendidikan dan Manajemen Islam. Artikel dari peserta lainnya akan publikasikan di jurnal ekonomi, Investi dan Jurnal BKPI. (RIDWAN/ROS/DIK)