BANGKALAN, koranmadura.com – Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) bagi SMA/MA/ SMK dan sederajat di Bangkalan, Madura, Jawa Timur bakal dilaksanakan pada bulan Maret-April 2020.
Kepala Cabang Dinas (Cabdin) Pendidikan Jawa Timur (Jatim) Wilayah Bangkalan, Sunarto menyampaikan, pelaksanaan UNBK tahun lalu, Bangkalan meraih peringkat pertama dari tiga kabupaten di Madura.
“Iya, optimis peringkat pertama se-Madura untuk UNBK nanti, mudah-mudahan saja tetap bertahan. Jika dulu peringkat pertama,” katanya dengan penuh percaya diri, Selasa, 25 Februari 2020.
Sunarto membocorkan sedikit isi dari soal UNBK tersebut. Menurutnya, soal yang akan diujikan nantinya lebih banyak yang genggunakan penalaran.
“Banyak soal-soal yang penalaran, anak harus pinter menganalisa soal-soal, yaitu high order thinking,” katanya.
Oleh karena itu Sunarto berharap kepada siswa-siswi di Bangkalan agar lebih teliti saat mejawab soal UNBK. “Harapannya, siswa lebih jeli mengerjakan soal-soal, dan jangan tegang,” katanya.
Berikut jadwal UNBK dan susulan di Bangkalan:
UNBK SMK : 16-19 Maret 2020
UNBK SMA/MA : 30 Maret – 02 April 2020
UNBK Susulan SMK dan SMA/MA: 07 dan 08 April 2020
(MAHMUD/SOE/DIK)