PAMEKASAN, koranmadura.com – Kasus barus positif Virus Corona (Covid-19) di Pamekasan, Madura, Jawa Timur berasal dari Kecamatan Proppo dan Palengaan.
Saat ini keduanya tengah menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing. Mereka berjenis perempuan berusia 60 dan 53 tahun.
Pasien baru asal Proppo diduga kuat tertular dari keluarganya yang terpapar Covid-19, sementara pasien asal Palengaan, masih dilakukan tracing oleh tim Satgas Covid-19.
Kabag Humas Pemkab Pamekasan, Sigit Priono mengatakan, keduanya menjalani isolasi mandiri, kareka kondisi mereka sehat, tapi positif Covid-19.
“Keduanya menjalani isolasi mandiri, kerena kondisnya saat ini secara medis sehat,” kata Sigit Praliono, Jumat, 24 April 2020.
Saat ini, lanjut pria yang juga anggota Satgas Covid-19 Pamekasan menjelaskan, tim Satgas Covid-19 tengah melakukan tracing atau pelacakan riwayat dua pasien tersebut.
“Untuk pasien Covid-19 asal Kecamatan Palengaan tengah dilacak riwayatnya,” terangngnya. (RIDWAN/SOE/VEM)