PAMEKASAN, koranmadura.com – Jumlah pasien yang terkomfirmasi Covid-19 di Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, bertambah menjadi dua orang.
Ketua Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kabupaten Pamekasan, Totok Hartono mengatakan, berdasarkan hasil konfirmasi dari pemerintah pusat bahwa satu pasien yang sekarang sedang dirawat di RSUD Dr. Slamet Martodirdjo Pamekasan dinyatakan positif covid-19.
“Tanggal 5 April 2020 hari Minggu sebagaimana diketahui bersama pasien terkontaminasi positif corona, jelas ya,” katanya, dalam video konferensi pers yang dilihat koranmadura.com, Senin, 6 April 2020.
Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Pamekasan, Marzuki mengatakan, pasien merupakan seorang laki-laki berusia 46 tahun yang baru datang dari daerah yang masuk zona merah.
Menurutnya, ketika tiba di Pamekasan, pasien tersebut mengalami sakit sehingga dilakukan perawatan di RSUD Dr. Slamet Martodirdjo.
“Dia termasuk PDP, pastinya dia datang dari daerah berisiko, kebetulan dia dirawat dan masuk rumah sakit mulai 31 Maret 2020,” jelasnya.
Sebelumnya, Pemerintah Provinsi Jawa Timur, memastikan ada satu warga Pamekasan terkonfirmasi positif virus Corona. Pasien yang positif Covid-19, adalah bocah berusia 11 tahun yang meninggal di RSUD Pamekasan saat mendapat perawatan, Jumat, 20 Maret 2020. (SUDUR/ROS/VEM)