BANGKALAN, koranmadura.com – Pemerintah pusat akan mengratiskan tagihan tarif bagi pengguna listrik . Hal tersebut dalam hal menjaga stabilitas ekonomi masyarakat menengah ke bawah di tengah wabah virus Corona, alias Covid-19.
Baca: Listrik Mau Digratiskan 3 Bulan?
Menanggapi hal tetsebut, Manajer PLN Unit Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Pangky Yonkyanata membenarkan wacana tersebut. Menurutnya, dalam pembebasan tagihan di khususkan kepada pengguna listrik 450 VA.
“Secara corporate tadi malam sudah ada press realess dari PLN pusat, pengguna listrik 450 VA digratiskan” kata Pangky sapaan akrabnya, Rabu, 1 April 2020.
Menurut pangky, pengratisan tagihan tersebut berlangsung selama tiga bulan. Diharapkan, hal itu bisa menunjang ekonomi masyarakat menengah ke bawah.
“Semoga bisa membantu masyarakat Bangkalan yang kurang mampu. Dari bulan April, Mei dan Juni 2020 saja, hanya tiga bulan,” terangnya.
Lantas bagaimana nasib pengguna listrik 900 VA? Pangky menyampaikan bahwa ada pemberian diskon sebesar 50%. Namun hanya dikhususkan kepada masyarakat yang mendapatkan subsidi listrik saja.
“Tidak semuanya, hanya yang mendapatkan subsidi bagi penguna listrik 900 VA saja,” terangnya.
Namun demikian, pihaknya mengaku masih belum mendapatkan petunjuk teknis (Juknis) pelaksanaan dari PLN pusat. Dia berharap, masyarakat menunggu pengumuman lebih lanjut.
“Seperti apa mekanisme pelaksanaan masih dibicarakan di tataran pusat, jadi kami masih menunggu intruksi. Jadi sabar dulu,” katanya. (MAHMUD/ROS/DIK)