SUMENEP, koranmadura.com – Dinas Kesehatan (Dinkes) Sumenep, Madura, Jawa Timur, kembali mempublikasikan peta sebaran (Covid) 19 se Kabupaten Sumenep melalui akun instagramnya, dinkes_sumenep.
Data terbaru per Jumat, 10 April 2020, hingga pukul 15.00 WIB., menunjukkan di kabupaten paling timur Pulau Madura ini tidak ada warga yang masuk kategori Pasien Dalam Pengawasan (PDP). Kasus konfirmasi Covid-19 pun nihil.
Jumlah warga Sumenep yang dikategorikan sebagai Orang Dalam Pemantauan (ODP) juga terus berkurang. Jika kemarin, 9 April 2020, hingga jam 15.00 WIB. jumlahnya masih 46, kini berkurang menjadi 44 orang.
Kemudian jumlah warga yang telah selesai menjalani masa pemantauan (observasi) selama 14 hari, dan sehat tanpa gejala, jumlahnya juga tetus bertambah. Dari data sebelumnya 69 menjadi 76.
Namun demikian, masih berdasarkan peta sebaran Covid-19 tersebut, jumlah Orang Tanpa Gejala (OTG) di kabupaten berlambang “kuda terbang” ini kini telah tembus 20 ribu lebih.
Per hari ini hingga pukul 15.00 WIB., jumlah OTG di Sumenep tembus 20.048 orang. Meningkat seribu orang lebih dari data pada hari sebelumnya, di jam yang sama, sebanyak 19.005.
Sekadar diketahui, dalam dokumen resmi pedoman pencegahan dan pengendalian Covid-19, yang dirilis Kementerian Kesehatan pada 27 Maret 2020, dijelaskan bahwa, OTG adalah seseorang yang tidak bergejala dan memiliki risiko tertular dari orang konfirmasi COVID-19. (FATHOL ALIF/ROS/DIK)