PAMEKASAN, koranmadura.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, Madura, Jawa Timur, mengalokasikan anggaran Rp 6 miliar untuk Bantuan Sosial (Bansos) di tengah pandemi Covid-19.
Anggaran tersebut akan disalurkan untuk Forum Becak dan Ojek (Forbek) serta keluarga pasien Covid-19.
Data tukang becak dan ojek sebanyak 1.292 orang. Data tersebut diklaim telah dilakukan verifikasi melalui kepala desa masing-masing, sementara jumlah keluarga pasien yang akan menerima 158 orang.
Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Pamekasan, Syaiful Anam mengatakan, anggaran yang tersedia tersebut hanya cukup selama empat bulan ke dapan.
Menururnya, jumlah penerima Bansos dari Dinsos kemungkinan besar bertambah, karena data dilakukan update.
“Jika Covid-19 belum berakhir hingga empat bulan ke dapan, penambahan anggaran harus menunggu petunjuk dari pemerintah pusat,” kata Syaiful Anam, Senin, 4 Mei 2020.
Syaiful Anam berharap penyebaran virus asal Wuhan, China tersebut segera berakhir, sehingga masyarakat Pamekasan bisa beraktivitas normal seperti biasanya. (RIDWAN/SOE)