SUMENEP, koranmadura.com – Bupati Sumenep, A. Busyro Karim menghadiri rapat paripurna mendengarkan pidato kenegaraan presiden dalam rangka HUT ke-75 RI yang digelar DPRD Sumenep, Madura, Jawa Timur, Jumat, 14 Agustus 2020.
Usai mengikuti pidato kenegaraan presiden secara virtual tersebut, ia meminta agar semangat para pejuang kemerdekaan di masa lalu ada dalam diri kita masing-masing.
“Meskipun bentuk perjuangannya tentu tidak sama,” tutur orang nomor satu di lingkungan Pemkab Sumenep itu.
Menurut dia, saat ini masyarakat perlu menunjukkan semangat juang yang kuat untuk bersama-sama membangun megara agar lebih maju serta mengusir “penjajah” model baru, yakni pandemi Covid-19.
Bupati Sunenep dua periode ini menegaskan, di tengah situasi seperti sekarang seluruh elemen masyarakat harus bangkit. Bukan sebaliknya, malah menciptakan situasi-situasi tertentu yang sekiranya dapat membuat bangsa ini semakin mundur.
Di samping itu, dia mengimbau kepada semua pihak agar peringatan HUT ke-75 RI kali ini dijadikan momentum bekerja lebih maksimal untuk bangsa dan negara.
“Karena seperti pidato Bapak Presiden tadi, sekarang seluruh dunia sedang ‘diinstal’ (ulang). Jadi ke depan kita harus memaksimalkan setiap kesempatan agar lebih baik,” tegasnya. (FATHOL ALIF/SOE/VEM)