SAMPANG, koranmadura.com – Paparan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, belum juga usai. Hingga Selasa, 4 Agustus 2020, grafik paparan pasien terkonfirmasi positif mencapai 208 orang dengan tingkat kesembuhan mencapai 175 orang serta tingkat kematian mencapai 12 orang.
Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Sampang, Agus Mulyadi menyampaian, tambahan terbaru pasien konfirmasi positif sebanyak enam orang. Keenam pasien konfirmasi saat ini di antaranya tersebar di Kecamatan Sampang, Kedungdung, Camplong dan Sreseh.
Untuk pasien asal Kecamatan Sampang kota yaitu pasien 203 inisial M (30), warga asal jalan Syamsul Arifin, Kelurahan Polagan. Kemudian pasien asal Kecamatan Kedungdung di antaranya pasien 204 inisial S (41), warga Desa Daleman, pasien 205 inisial J (48), warga Desa Gunung Eleh, dan pasien 206 inisial M (28), warga Desa Moktesareh.
Selanjutnya pasien asal Kecamatan Camplong yaitu pasien ke 207 inisial E (18), warga Desa Tambaan dan pasien asal Kecamatan Sreseh yaitu pasien ke 208 inisial M (31), warga Desa Bundah.
“Keenam pasien terkonfirmasi positif Covid-19 tambahan terbaru saat ini semuanya menjalani perawatan dengan isolasi mandiri,” teranngnya.
Namun sayang, saat ditanya klaster paparan keenam pasien tambahan terbaru saat ini, Agus sapaan Agus Mulyadi belum bisa membeberkannya. (MUHLIS/ROS/DIK)