PAMEKASAN, koranmadura.com – Chief Operating Officer (COO) Madura United, Annisa Zhafarina mengatakan klub kesulitan mengembangkan industri sepak bola saat kompetisi vakum.
“Industri sepak bola akan berjalan lancar ketika beraktivitas,” kata Annisa Zhafarina, Rabu, 13 Januari 2021.
Sampai saat ini kompetisi sepak bola tanah air belum ada kepastian dari Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI). Klub Liga 1, Liga 2 maupun Liga 1 dihentikan akibat Virus Corona (Covid-19).
Menurut Annisa, panggilan Annisa Zhafarina, semestinya kompetisi tanah air sudah digelar, kerena Protokok Kesehatan (Prokes) Covid-19 untuk pertandingan sepak bola sudah diatur jelas.
“Pemerintah pasti lebih tahu,” ugkapnya.
Meskipun Liga 1 belum jelas, Madura United tetap mempersiapkan diri untuk menata kompetisi 2021. Kesiapan Madura United dibuktikan dengan desain jersey baru yang dipublikasikan oleh Annisa.(RIDWAN/ROS/VEM)