SUNENEP, koranmadura.com – Achmad Fauzi dan Dewi Khalifah resmi dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur periode 2021-2024 di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Jumat, 26 Februari 2021.
Fauzi-Eva dilantik oleh Gubernur Provinsi Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa yang disusul dengan pengambilan sumpah. Prosesi pengambilan sumpah berlangsung khidmat dan cukup sederhana. Sebab, pelantikan berlangsung di tengah pandemi covid19. Sehingga, harus mematuhi protokol kesehatan. Dan, yang masuk ke ruang pelantikan terbatas, yaitu Bupati, Wakil Bupati, ketua TP PKK dan Ketua Dekranasda.
Ucapan selamat banyak dilontarkan sejumlah tokoh dan pejabat dilingkungan Pemerintah Sumenep. Selain itu, ucapan terimakasih pula disampaikan oleh Junaidi Kepala Desa Montorna, Kecamatan Pasongsongan.
Junaidi berharap Achmad Fauzi dan Dewi Khalifah mampu mewujudkan harapan masyarakat, dan mampu mengemban amanah sehingga kedepan kabupaten berlambangkan kuda terbang ini lebih baik.
Kata Junaidi era kepemimpinan Achmad Fauzi-Dewi Khalifah memiliki tantangan yang cukup berat, karena harus berjuang melawan wabah virus corona yang berdampak pada sektor perekonomian masyarakat.
“Tapi kami yakin itu bisa dilalui, kepiawaian kepemimpinan Pak Fauzi tidak diragukan lagi, karena sudah berpengalaman,” jelas dia.
Junaidi juga berharap peningkatan ekonomi kerakyatan dan pembangunan infrastruktur, baik dibidang wisata dan infrastruktur yang lain, termasuk peningkatan kualitas sumberdaya manusia (SDM) menjadi prioritas. Sesuai data, indek pembangunan manusia (IPM), Kabupaten Sumenep bisa dibilang rendah dibandingkan kabupaten/kota lain di Jawa Timur yang peringkatnya lebih tinggi.
“Prinsipnya kami selalu mendukung semua rancangan program sesuai visi dan misi pak bupati yang baru ini, itu demi kamajuan Kabupaten Sumenep tercinta kedepan,” tegas mantan Aktivis Malang tersebut. (JUNAIDI/ROS/VEM)