SAMPANG, koranamdura.com – Program bantuan beras dari Presiden RI untuk warga tedampak Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di tengah pandemi Covid-19, kini langsung disalurkan oleh Bupati dan Wakil Bupati Sampang H. Slamet Junaidi bersama H. Abdullah Hidayat di Pendapa Trunojoyo setempat, Kamis siang, 29 Juli 2021.
Bupati Sampang, H. Slamet Junaidi usai pimpin penyaluran bantuan beras menyampaikan, pihanya meminta dan mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat untuk saling bahu-membahu, bergotong royong dan bekerjasama dalam menangani pandemi Covid-19 yang saat ini masih melanda di kabupaten Sampang.
Selain itu, pihaknya berkeinginan adanya kerjasama terpadu dari semua pihak terkait, baik dari OPD, Perum Bulog, seluruh Camat dan Kepala Desa atau Lurah.
“Dukungan semua pihak sangat diharapkan dalam penyaluran bantuan sosial ini agar dapat dilaksanakan dengan baik. Selain itu kami berharap bantuan beras ini harus tepat sasaran, tepat waktu, tepat jumlah, tepat kualitas, tepat harga dan tepat administrasi,” tegasnya.
Sementara Wakil Kepala Badan Urusan Logistik Sub Divre XII Madura, Husen menyatakan, bantuan beras yang telah disalurkan saat ini merupakan bantuan dari program pemerintah melalui perum Bulog yang diserahkan langsung kepada penerima Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Sosial Tunai (BST) di Kabupaten Sampang. Berdasarkan data yang dimilikinya, untuk Kabupaten Sampang mendapatkan kuota sebanyak 85.891 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
“Setiap penerima nanti akan mendapatkan bantuan beras seberat 10 kilogram beras bulog dengan kualitas medium atau standar,” jelasnya.
Selain itu, Husen menyampaikan, untuk kuota penerima program PKH di kabupaten Sampang yaitu sebanyak 64.258 KPM dan penerima program BST sebanyak 21.633 KPM. Pihaknya mengaku hanya menyediakan dan diserahkan kepada transporter yang telah ditunjuk oleh Bulog yaitu PT. Dos Ni Roha (DNR) Corporation hingga sampai kepada KPM.
“Untuk realisasinya akan didampingi dan diawasi langsung oleh anggota DNR yang tersebar hingga program bantuan PPKM itu dapat diterima secara langsung oleh masyarakat,” paparnya. (*/Muhlis/ROS/VEM).