SAMPANG, koranmadura.com – Dugaan bunuh diri di Jembatan Suramadu kembali terjadi. Sebelumnya terjadi pada salah satu anggota TNI AL, kini giliran warga Sampang, Madura, Jawa Timur, dikabarkan bunuh diri usai ditemukan kendaraan sepeda motor yang ditinggalkan begitu saja.
Dugaan bunuh diri tersebut kini viral di sebuah video berdurasi 00:13 detik. Dalam suara yang terekam di video, dugaan bunuh diri tersebut terjadi pada Kamis malam, sekitar pukul 23.00 wib. Sedangkan kendaraan yang ditinggalkan yaitu sepeda motor supra x 125 bernopol L 5250 LO.
Dalam video itu terdengar suara dengan bahasa madura yaitu ‘Pola bhedeh se kenal, ya’ bhedeh oreng aloncak e Suramadu, Malem Jumat kol sabeles, (mungkin ada yang kenal, ini lagi ada orang melompat di Suramadu, malam jumat pukul 23.00 wib.
Setelah di kroscek, seseorang yang bunuh diri diketahui atas nama Mstoki (30), warga asal Desa Karang Nagger, Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang.
Saat dihubungi kepala Desa Karang Nangger, Solihin membenarkan peristiwa bunuh diri yang dilakukan oleh warganya.
“Iya benar mas, ini saya masih berada di Suramadu. Sampai siang ini belum ditemukan,” ujar Solihin saat dihubungi melalui via telepon WhatApps pada Jumat siang, 10 September 2021. MUHLIS/ROS/VEM