SUMENEP, koranmadura.com – SKK Migas – Kangean Energy Indonesia (KEI) menyalurkan bantuan berupa satu unit mobil tangki air bersih berkapasitas 5.000 liter kepada Pemkab Sumenep, Madura, Jawa Timur.
Acara serah – terima bantuan mobil tangki air dari KEI kepada Pemkab Sumenep itu dilakukan di Rumah Dinas Bupati Sumenep pada Selasa, 21 September 2021.
Bantuan mobil tangki air itu diharapkan bisa membantu Pemkab Sumenep dalam mengatasi persoalan kekeringan, dalam hal ini di wilayah kepulauan.
Manager Public and Government Affair KEI Hanip Suprapto menyampaikan bantuan tersebut bukan akhir dari support KEI terhadap Pemkab Sumenep. Ke depan pihaknya komitmen akan terus memberi dukungan kepada Pemkab Sumenep, sesuai arahan SKK Migas.
Selain itu, Hanip juga memaparkan, bahwa beberapa kegiatan yang sudah disepakati akan segera dilaksanakan. “Kami akan terus berkordinasi dengan Pemkab Sumenep agar setiap program yang kami canangkan bisa maksimal dan tepat sasaran,” imbuhnya.
Sementara Bupati Sumenep, Achmad Fauzi menyambut baik dan mengapresiasi partisipasi dan komitmen KEI kepada masyarakat yang saat ini diwujudkan dengan memberikan bantuan satu unit mobil tangki air bersih.
Menurutnya, bantuan mobil tangki dari KEI itu akan dikirimkan ke Pulau Kangean untuk disiagakan di sana dalam rangka mengatasi persoalan kekeringan di wilayah-wilayah terdampak.
“Sebagaimana telah dikomunikasikan di awal, rencananya memang mobil tangki air ini akan diletakkan di Kangean. Sehingga nanti untuk kebutuhan suplai air bersih ke wilayah-wilayah terdampak kekeringan di sana bisa lebih mudah,” ujarnya. FATHOL ALIF/ROS/VEM