SUMENEP, koranmadura.com – Bupati Sumenep, Madura, Jawa Timur, Achmad Fauzi kembali menerima penghargaan. Kali ini sebagai Tokoh Penggerak Koperasi Terbaik.
Penghargaan dari Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) itu diterima Bupati Fauzi pada peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-75 2022.
“Saya bersyukur dengan diperolehnya penghargaan ini sekaligus berterima kasih kepada semua pihak khususnya penggiat dan pelaku koperasi, yang telah bekerja keras mengembangkan koperasi di Kabupaten Sumenep,” kata Bupati Fauzi, usai menerima penghargaan di Bali, Kamis, 14 Juli 2022.
Menurutnya, penghargaan yang baru diterima selain merupakan suatu kehormatan juga menjadi tantangan tersendiri agar dirinya bekerja lebih baik lagi.
Dia mengaku akan terus memberikan motivasi dan pembinaan terhadap koperasi supaya lebih berkembang demi mendorong pembangunan di daerah.
Orang nomor satu di lingkungan Pemkab Sumenep itu juga berharap seluruh koperasi semakin termotivasi untuk mengembangkan usahanya. Termasuk meningkatkan kesejahteraan anggota dan masyarakat.
“Saya ingin koperasi meningkatkan perannya, seperti memajukan UMKM sebagai media pemasaran kepada masyarakat, baik di Kabupaten Sumenep maupun luar daerah,” harapnya.
“Saya yakin dengan kebersamaan antara pemerintah daerah dan masyarakat akan mampu menjadikan koperasi di Kabupaten Sumenep lebih baik lagi,” tambahnya. (FATHOL ALIF/DIK)