JAKARTA, Koranmadura.com – Partai Gerindra akan mendeklarasikan pencalonan Prabowo Subianto sebagai calon presiden (capres) dan koalisi dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) pada akhir Juli 2022.
Sementara deklarasi calon wakil presiden (cawapres) akan dilakukan setelah deklarasi Prabowo Subianto sebagai capres.
Demikian diungkapkan Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad di Jakarta Senin 18 Juli 2022. “Kami baru akan mendeklarasikan pencapresan Pak Prabowo dalam Rapimnas akhir Juli 2022 ini. Sekaligus deklarasi koalisi partai dengan Partai Kebangkitan Bangsa,” kata Sufmi Dasco Ahmad.
Sufmi Dasco Ahmad melanjutkan, soal cawapres akan dibahas dalam sebuah forum yang dibentuk bersama dengan mitra koalisi. Nanti dalam forum itu akan diputuskan siapa cawapres yang pantas dan kuat untuk Prabowo Subianto.
“Untuk masalah wapres, menurut Anggaran Dasar kami, akan dibicarakan dalam satu forum yang dibuat untuk itu, setelah calon presiden dari partai dikukuhkan. Sehingga saya tidak mau mendahului keputusan dari forum yang akan dibentuk untuk membicarakan wapres sesuai anggaran dasar/anggaran rumah tangga Partai Gerindra,” ujar Sufmi Dasco Ahmad.
Sementara itu, Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid secara terpisah mengaku bahwa hubungan partainya dengan Partai Gerindra sangat mesra. Wacana menduetkan Prabowo Subianto dengan Muhaimin Iskandar sebagai pasangan capes-cawapres juga menguat.
“Komunikasi antarwilayah dan daerah terus berjalan pada tiap tingkatan untuk memetakan kekuatan, menyusun kegiatan dan analisa potensi kemenangan pada level daerah,” kata Jazilul Fawaid. (Carol)