JAKARTA, Koranmadura.com – Presiden Jokowi akan segara mengirim nama pengganti Lili Pintauli Siregar sebagai pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ke DPR. Sebelum mengajukan nama itu, Presiden Jokowi terus memproses calon pengganti yang tepat.
“Kami akan segera mengajukan ke DPR secepatnya,” kata Presiden Jokowi menjawab pertanyaan wartawan Selasa 12 Juli 2022.
Pada bagian lain Presiden Jokowi mengaku dirinya sedang memproses calon pengganti Lili Pintauli Siregar yang mengundurkan diri dari KPK sebelum Dewan Pengawas KPK membacakan vonis atas kasus dugaan menerima gratifikasi pada ajang MotoGP Mandalika beberapa waktu lalu.
“Masih dalam proses, untuk pengganti dari Ibu Lili Pintauli masih dalam proses karena kan baru saja surat pemberhentiannya minggu yang lalu sudah saya tanda tangani, dan ini masih dalam proses untuk penggantiannya,” kata Presiden Jokowi lagi.
Presiden Jokowi telah menerima surat pengunduran diri dan telah menandatangani Keputusan Presiden (Keppres) terkait pemberhentian Wakil Ketua KPK Lili Pintauli Siregar sebagai pimpinan KPK. (BPMI Setpres/Carol)