SUMENEP, koranmadura.com – Polres Sumenep, Madura, Jawa Timur, kembali berbagi kepada masyarakat terdampak penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM).
Kali ini, Polres Sumenep berbagi sembako kepada para pemulung yang sedang bekerja di tempat pembuangan akhir (TPA) sampah di Desa Torbang, Kecamatan Batuan, Selasa, 13 September 2022.
Kegiatan bakti sosial itu dipimpin langsung Kapolres Sumenep AKBP Edo Satya Kenteriko. Turut mendampingi Kasi Humas Polres Sumenep AKP Widiarti.
Kedatangan orang nomor satu di lingkungan Mapolres Sumenep ke lokasi tersebut tampak disambut sumringah puluhan pemulung yang sedang bekerja.
Kapolres Sumenep membagikan sendiri bantuan sembako kepada para pemulung. Dia berharap, bantuan tersebut dapat meringankan beban kebutuhan sehari-hari mereka.
“Kegiatan yang kami lakukan hari ini dalam rangka membantu masyarakat, khususnya yang terdampak adanya penyesuaian harga BBM,” katanya.
Kapolres mengatakan, kegiatan serupa akan terus dilaksanakan untuk meringankan beban masyarakat di tengah adanya penyesuaian harga BBM.
“Sebelumnya kami juga sudah melaksanakan kegiatan seperti ini yang sasarannya adalah para nelayan dan sejumlah ojol (tukang ojek online),” tambahnya.
Salah seorang pemulung, Sari mengaku senang atas bantuan yang diberikan Polres Sumenep. Dia pun tak lupa mengucapkan terima kasih.
“Perasaan saya tentu gembira karena ada Bapak Kapolres yang peduli kepada kami di sini. Kami berterima kasih kepada Bapak Kapolres Sumenep yang ingat kepada orang yang di bawah,” ungkapnya. (FATHOL ALIF/DIK)