SUMENEP, koranmadura.com – Komunitas Jurnalis Sumenep (KJS), akan menggelar event Pelangi di Sumenep tahun 2022, dalam rangka ikut memeriahkan Hari Jadi ke-753 Kabupaten Sumenep.
Event Pelangi di Sumenep yang kedua ini rencananya akan digelar pada 23 Oktober 2022. Tema yang diangkat ‘merawat kebersamaan dalam keberagaman’.
Kegiatan ini dilatar-belakangi oleh Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, yang tidak hanya diterdiri dari wilayah daratan dan kepulauan dengan sumber daya alam melimpah dan objek wisata di mana-mana. Namun juga kaya seni dan budaya.
Masyarakat Kabupaten Sumenep juga tidak hanya terdiri dari suku Madura dan Jawa tapi ada pula suku Bugis, suku Bajo, suku Arab, suku Tionghoa, dan suku Mandar.
Selama bertahun-tahun, mereka hidup berdampingan dalam bingkai Bhineka Tunggal Ika di bawah kibaran bendera merah putih.
Kegiatan Pelangi di Sumenep merupakan salah satu upaya merawat semua itu. Dengan kegiatan tersebut, KJS berharap masyarakat Sumenep, khususnya generasi muda, bisa semakin mengenal jati diri dan keragaman daerahnya.
“Semangat kami, hubungan harmonis antarsuku di Sumenep yang telah terbangun bertahun-tahun tak luntur hanya karena generasi muda kita tidak saling mengenal,” ujar Ketua KJS Ahmad Sa’ie.
Kegiatan ‘Pelangi di Sumenep’ 2022 ini terdiri dari beberapa kegiatan, yakni Festival Busana Etnik, Festival Kuliner dan Stand Etnik, dan Lomba Fotografi.
“Melalui kegiatan ini, kami ingin menghadirkan miniatur Sumenep di satu titik, baik itu melalui desain busana maupun tampilan stand dan kuliner yang kami lombakan. Selanjutnya kami perkenalkan ke khalayak melalui karya fotografi,” tambahnya.
Sekadar diketahui, KJS merupakan salah satu organisasi kewartawanan lokal yang berkedudukan di Kabupaten Sumenep. Sejumlah jurnalis media, mulai dari tingkat nasional, regional, hingga lokal, tergabung di komunitas ini.
Jurnalis media yang tergabung di KJS ialah jurnalis TVRI, TV One, CNN Indonesia, MNCTV, Kompas TV, Metro TV, TV9, JTV, Kaisar TV, Arek TV, dan RRI.
Kemudian ada jurnalis Harian Memorandum, Pojok Kiri, JatimPos, Liputan6.com, Detik.com, Viva.co.id, SINDOnews.com, koranmadura.com, asatoe.co, okenews.co.id, penamadura.com, netra.co.id dan kroscek.id. FATHOL ALIF/ROS/VEM