SUMENEP, koranmadura.com – Sejumlah kelompok suporter sepakbola di Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, kompak menggelar doa bersama untuk para korban tragedi Kanjuruhan, Sabtu (08/10/2022) malam.
Acara yang digelar di Taman Bunga Sumenep itu bertajuk ‘1.000 Lilin dari Sumenep untuk Malang’. Para suporter itu terdiri dari Aremania, Bonek, Viking, dan K-conk Sumenep Bersatu.
Mereka tampak duduk mengelilingi lilin yang dinyalakan sambil berdoa bersama. Acara tersebut juga diikuti aparat kepolisian setempat.
“Kami, Aremania Sumenep mengucapkan duka cita yang mendalam. Semoga kejadian ini menjadi pembelajaran menuju yang lebih baik,” kata Ketua Aremania Sumenep Nanda Dio.
Dengan adanya tragedi Kanjuruhan, dia berharap ke depan seluruh suporter berdamai dan tidak perlu ada gesekan. Termasuk Aremania dan Bonek.
“Kami berharap tidak lagi ada permusuhan di antara kami. Mari kita semua berdamai. Aremania, Bonek, Viking, dan K-conk Sumenep semua saling rangkul,” ujarnya.
Perwakilan Bonek Sumenep Tri Putra mengaku turut berduka dan berbela sungkawa atas Tragedi Kanjuruhan. “Kejadian memilukan ini bukan hanya duka Aremania dan Aremanita, tapi ini duka bersama, duka Indonesia,” katanya.
Dia juga meminta agar kejadian tersebut diusut tuntas tanpa ada yang harus ditutup-tutupi. “Kami semua sangat berduka. Semoga tragedi yang telah menjadi sorotan dunia ini merupakan kejadian pertama dan terakhir,” tambahnya. (Syam)