PAMEKASAN, koranmadura.com – Dinas Perhubungan (Dishub) Pamekasan, Madura, Jawa Timur, siagakan 40 Mobil Penumpang Umum (MPU) selama balik mudik 2023.
MPU tersebut disiagakan di terminal Ronggosukowati, Desa Ceguk, Kecamatan Tlanakan, dan Terminal Tipe C, Lawangan Daya, Pamekasan.
Kepala Dishub Pamekasan, Basri Yulianto mengatakan, instansinya sengaja siagakan MPU karena terjadi peningkatan penumpang, terutama pada balik mudik 2023.
“Penumpang angkutan umum meningkat drastis, makanya kami siagakan 40 MPU,” kata Basri Yulianto, Jumat, 28 April 2023.
Basri, begitu ia disapa, warga tidak kesulitan mencari MPU di Pamekasan karena telah difasilitasi pemerintah.
“Warga Pamekasan jangan khawatir tidak dapat kebagian MPU, baik di terminal Ronggosukowati maupun di terminal Tipe C,” terangnya. (RIDWAN/ROS)