JAKARTA, Koranmadura.com – Ketua DPR RI Puan Maharani mengapresiasi kegiatan Persaudaraan Istri Anggota (PIA) DPR RI yang memberi santunan kepada ribuan anak yatim piatu. Puan Maharani ikut memberikan santunan pada acara yang digelar di gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, tersebut pada Selasa 4 April 2023.
Santunan dari PIA DPR RI itu diberikan kepada 1.000 anak yatim piatu. Selain santunan juga diberikan paket sembako untuk 2.000 tenaga honorer di lingkungan DPR.
Kehadiran Puan Maharani di acara tersebut disambut hangat oleh peserta acara. Saat Puan datang, para tenaga honorer dan anak yatim piatu yang hadir memberi tepuk tangan meriah. “Syukur Alhamdulillah kita semua dapat berkumpul dalam acara hari ini,” kata Puan.
Perempuan pertama yang menjabat sebagai Ketua DPR RI itu menilai kegiatan pembagian bantuan sembako dan santunan itu sebagai langkah positif. Puan menyebut, bulan Ramadan adalah bulan penuh berkah yang di dalamnya terkandung nilai-nilai kemanusiaan dan kebersamaan.
“Ramadan adalah kesempatan kita untuk menebar kebaikan dan hal-hal positif. Menjalankan ibadah puasa untuk memupuk empati kepada sesama, saling menolong dan bergotong royong,” tuturnya.
Oleh karena itu, Puan mengapresiasi PIA DPR yang mengadakan acara pembagian paket sembako kepada 2.000 tenaga honorer di lingkungan DPR RI dan pemberian santunan kepada 1.000 anak yatim piatu.
“Kepada para tenaga honorer, saya ucapkan terimakasih atas kerja kerasnya selama ini sehingga turut membantu berbagai kegiatan di lingkungan DPR RI dapat berjalan dengan lancar,” ungkap Puan.
Puan meneruskan, “Untuk anak-anak yang hadir, saya berpesan agar rajin belajar tetapi juga jangan lupa bermain. Semoga santunan ini dapat membantu kalian dan semoga lancar puasanya.”
Kemudian kepada tamu undangan lain yang hadir, Puan mengajak untuk terus meningkatkan kepedulian dan gotong royong. Selain itu untuk saling membantu satu sama lain. “Khusus kepada istri-istri anggota DPR RI, tetap semangat mendukung suami-suaminya. Kurang dari setahun lagi kita sudah akan masuk Pemilu,” ujar Puan.
Puan melanjutkan, “Mungkin Bapak-bapaknya sedang pusing, sedang gelisah. Tetapi Insya Allah dengan dukungan dan doa para istri maka hasil yang terbaik akan diberikan Allah SWT.”
Puan mengingatkan bahwa kebahagiaan sejati berasal dari kebahagiaan orang lain yang diberi bantuan. “Semoga semua yang kita lakukan dapat membawa kebahagiaan bagi kita semua,” tutup Puan. (Sander)