JAKARTA, Koranmadura.com – Nana Sudjana sudah resmi menjadi penjabat Gubernur Jawa Tengah menggantikan Ganjar Pranowo yang masa jabatannya selesai pada Selasa 5 September 2023 ini.
Jabatan baru itu layak disandang Nana Sudjana setelah ia dilantik oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian di kantor Kementerian Dalam Negeri Jakarta, Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat pada Selasa 5 September 2023.
Setelah dilantik, Nana Sudjana memastikan akan melanjutkan program-program Ganjar Pranowo di Jawa Tengah. Selain itu dia tetap melakukan inovasi dan sejumlah peningkatan agar pelayanan kepada masyarakat Jawa Tengah semakin baik.
“Kami akan terus melaksanakan apa yang sudah merupakan suatu kebijakan gubernur yang lama. Kami akan lanjutkan dan tentunya dengan beberapa peningkatan peningkatan dan inovasi-inovasi yang kami lakukan dalam rangka melaksanakan tugas sebagai Pj Gubernur yang baru,” tutur Nana Sudjana setelah pelantikan.
Pada bagian lain Nana Sudjana juga bertekad untuk menyukseskan penyelenggaraan Pemilu 2024 baik Pemilu Legislatif maupun Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres).
“Baik itu Pemilu, Pemilihan Presiden, Pilkada. Kami tentunya akan kolaborasi dengan Forkopimda juga KPU dan Bawaslu supaya pelaksanaan di Jawa Tengah ini berjalan dengan tertib, lancar, dan tentunya baik,” jelas dia.
Selain Nana Sudjana, Mendagri Tito Karnavian juga melantik Bey Machmudin sebagai penjabat gubernur Jawa Barat menggantikan Ridwan Kamil yang masa jabatannya juga usai pada hari ini. (Sander)