SUMENEP, koranmadura.com – Komisi Pemiluhan Umum (KPU) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur mulai menerima beberapa logistik Pemilu 2024, yaitu berupa kotak suara dan tinta.
“Sebagian logistik untuk kebutuhan Pemilu 2024 sudah datang dan sudah disimpan di gudang,” kata Komisioner KPU Rafiqi, Kamis, 2 November 2023.
Menurut pria yang akrab disapa Tanzil ini, kotak suara Pemilu 2024 yang telah diterima KPU Sumenep sejauh ini baru 15.950 dari total kebutuhan sebanyak 19.369 untuk digunakan di 3.863 TPS (tempat pemungutan suara).
“Kami menerima logistik itu mulai kemarin, total ada lima komtainer. Sisanya, mungkin masih sekitar tiga kontainer lagi akan tiba kalau tidak besok, mungkin lusa,” papar dia.
Selain berupa kotak suara, logistik pemilu 2024 lainnya yang juga telah diterima KPU Sumenep ialah berupa tinta. “Untuk tinta, jumlahnya sebanyak 7.726 botol,” tambahnya.
Sesuai jadwal tahapan yang telah ditetapkan KPU RI, Pemilu 2024 (pemilihan presiden/wapres, DPR RI, DPD, DPRD provinsi, dan DPRD kota/kabupaten) pada 14 Februari.
Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2024 di Sumenep sebanyak 877.135 orang, dengan rincian 414.340 laki-laki dan 462.795 perempuan. Mereka tersebar di 3.863 TPS di 334 desa/kelurahan pada 27 kecamatan. (FATHOL ALIF/DIK)