SUMENEP, koranmadura.com – Meski meraih kemenangan telak melawan Gresik United dengan skor 3-0 pada Sabtu, 11 November 2023, lalu, langkah Perssu Sumenep U-17 dalam Piala Soeratin 2023 yang berlangsung di Kota Pasuruan terhenti di fase grup.
Dalam kompetisi ini, Perssu U-17 tergabung di grup ‘neraka’ bersama juara bertahan Bhayangkara FC, tim tuan rumah Persekap Kota Pasuruan, dan Gresik United.
Dari empat laga yang dilakoni, Perssu Sumenep berhasil mengoleksi 4 poin di fase grup dan berada di posisi ketiga. Sedangkan di posisi pertama diduduki Bhayangkara FC (7 poin) dan posisi kedua Persekap Kota Pasuruan (5 poin). Sementara Gresik United berada di posisi keempat dengan 0 poin.
Meski terhenti di fase grup, Pelatih Perssu Sumenep U-17 Sulaiman Ismul Haq Zulfiyantono menyampaikan bahwa para pemainnya sudah tampil maksimal pada kompetisi Piala Soeratin 2023, walaupun dengan persiapan cukup singkat.
Bahkan, dia menilai para pemain Perssu U-17 mampu tampil baik dan bersaing dengan klub lainnya yang notabene memiliki persiapan lebih matang. Sampai-sampai, katanya, tim lain cukup kagum dengan kualitas dan gaya permainan tim kebanggaan masyarakat Kota Keris itu.
“Beberapa tim bahkan mengira ini bukan pemain lokal Sumenep. Padahal, komposisi pemain yang ada saat ini merupakan murni hasil seleksi dari tim-tim yang ikut pada kompetisi Bupati Sumenep Cup U-17,” tutur dia.
Selebihnya, pelatih yang akrab disapa Imung ini menyatakan penampilan perdana Perssu Sumenep U-17 pada Piala Soeratin tahun ini, menunjukkan prospek yang baik bagi persepak bolaan di Kabupaten Sumenep.
“Kami optimis, pembinaan pesepak bola muda di Kabupaten Sumenep akan terus mengalami perkembangan,” tutupnya. (FATHOL ALIF/DIK)