SIDOARJO, Koranmadura.com – Kampanya terbuka pasangan Ganjar-Mahfud bertajuk Hajatan Rakyat di Sidoarjo, Jawa Timur, pada Minggu 21 Januari 2024 dihadiri puluhan ribuan massa, sebagaimana terjadi di Bandung Jawa Barat.
Mereka memenuhi Stadion Gelora Delta Sidoarjo, tempat kampanye itu berlangsung.
Kampanye ini dihadiri secara langsung oleh Capres Ganjar Pranowo dan dipimpin oleh Ketua DPR Puan Maharani.
Sementara Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri memimpin Hajatan Rakyat di Bandung.
Selain Ganjar Pranowo dan Puan, kampanye terbuka di Sidoarjo itu juga dihadiri Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur yang juga Ketua Badan Anggaran DPR Said Abdullah.
Tokoh-tokoh lain yang mengkampanyekan pasangan Ganjar-Mahfud pada kampanye ini adalah Yenny Wahid, Menteri Sosial Tri Rismaharini, artis yang juga anggota DPR Fraksi PDIP seperti Kris Dayanti (KD), Ahmad Basarah, dan Puti Soekarno.
Kedatangan Puan disambut meriah ribuan orang yang hadir dalam kampanye akbar di Sidoarjo. Acara ‘Hajatan Rakyat Jawa Timur’ itu pun turut dimeriahkan oleh penampilan sejumlah artis ibu kota seperti Nella Kharisma, Sodiq New Monata, hingga Tri Suaka.
Musisi para pendukung Ganjar-Mahfud seperti Kris Dayanti dan Once Mekel pun ikut menyumbangkan suara.
Bahkan Once menyanyikan lagu baru bertemakan perjuangan berjudul ‘Untuk Indonesia’ bersama Yenny Wahid dan Bendahara Umum DPP Taruna Merah Putih (TMP) PDI Perjuangan, Diah Pikatan Orissa Putri Hapsari atau yang akrab disapa Pinka Hapsari.
Menyemarakkan acara, Puan yang hadir dengan vest hitam Sat Set dan topi merah bergambar banteng tersebut ikut berjoget bersama massa.
Dari atas panggung, Puan juga menyalami massa. Ia banyak diminta untuk selfie bareng sehingga beberapa kali mengambil HP milik pendukung untuk foto bersama dari atas panggung.
Saat giliran menyampaikan orasi, Puan menitipkan 3 hal kepada Ganjar apabila terpilih sebagai presiden.
Ganjar Pranowo sendiri datang ke Sidoarjo setelah menghadiri kampanye akbar di Bandung, Jawa Barat, bersama Megawati dan Band Slank.
“Kalau Pak Ganjar jadi presiden, saya akan minta 3 hal. Tiga aja yang saya sampaikan. Yaitu insentif guru ngaji, lalu insentif untuk RT. Wong kalau ada apa-apa mintanya ke RT,” ujar Puan disambut meriah massa.
“Dan Telu, telung, three adalah insentif kepada para kader posyandu,” lanjut perempuan pertama yang menjabat sebagai Ketua DPR RI itu.
Puan terus membakar semangat massa yang hadir. Ia meminta banteng-banteng PDIP dan pendukung Ganjar-Mahfud lainnya untuk tak gentar memperjuangkan kemenangan.
“Jangan ada yang takut. Banteng-banteng, warga Jawa Timur jangan takut diintimidasi. Jangan takut nggak boleh pilih pasangan nomor 3, pilih Ganjar-Mahfud,” teriak Puan.
Orasi Puan pun disambut teriakan para pendukung dengan semangat.
“Semangat itu yang saya ingin lihat di Jawa Timur, tempat lahirnya orang-orang berani seperti Bung Karno dan Pak Mahfud,” tukas cucu Bung Karno tersebut.
“Di dalam Pemilu yang sehat maka rakyat bebas menentukan pilihan sesuai hatinya. Di dalam Pemilu yang adil maka rakyat dilindungi untuk bebas menentukan pilihannya,” imbuh Puan.
Puan juga mengatakan, pendukung Ganjar-Mahfud hadir hari ini di kampanye akbar demi masa depan Indonesia.
“Bagaimana kita membuat Indonesia lebih baik dari yang kemarin-kemarin itu. Masa depan Indonesia ada di tangan kita semua,” tuturnya.
Di sela-sela orasinya, Puan sesekali melontarkan candaan. Seperti saat ia menyinggung kini dikenal dengan sapaan ‘Mbak Puan solid’, terutama di jagad media sosial.
“Mbak Puan sekarang dipanggilnya Mbak Puan Solid, Kenapa ya? Itu karena sedulur-sedulurku ini mau bersama Mbak Puan, Solid memenangkan Ganjar-Mahfud. Jawa Timur siap menangkan nomor 3. Solid, solid, solid!! Menang, menang, menang!” teriak Puan kembali disambut semarak massa.
Kepada massa pendukung, mantan Menko PMK ini meminta untuk banyak menceritakan rekam jejak Ganjar-Mahfud.
Puan menegaskan, Ganjar-Mahfud patut mendapat dukungan karena bisa meneruskan dan mempercepat kerja-kerja dalam mewujudkan Indonesia yang sejahtera dan Indonesia yang rakyatnya bisa terlepas dari belenggu kemiskinan seperti cita-cita Bung Karno.
“Selama 23 hari ke depan kita semua juga harus ajak sebanyak-banyaknya orang untuk memenangkan Ganjar-Mahfud, untuk memenangkan rakyat,” ucap Dewan Penasihat Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud itu.
“Kita harus rajin ngobrol dengan keluarga, rajin ngobrol dengan tetangga, rajin ngobrol dengan teman-teman untuk meyakinkan mereka bahwa Ganjar-Mahfud adalah pilihan terbaik untuk Indonesia,” tambah Puan.
Para pendukung juga diminta untuk membantu menggemakan 21 program unggulan Ganjar-Mahfud yang sudah disiapkan untuk membuat Indonesia menjadi lebih baik. Menurut Puan, kemampuan dan kapasitas Ganjar-Mahfud tidak bisa diragukan lagi.
“Ceritakan kepada semua bahwa Ganjar-Mahfud yang pengalamannya paling lengkap dan tulus untuk melayani rakyat,” pesannya.
Lebih lanjut, Puan meminta pendukung untuk mengawal pelaksanaan Pemilu 2024 di mana pemilihan akan dilakukan pada 14 Februari mendatang.
“Kalau lihat ada yang tidak beres, kalau lihat ada dugaan kecurangan, segera rekam pakai HP dan kirim ke TPN. Jangan gentar, jangan takut. Pemilu adalah pestanya rakyat. Jangan ada yang mencoba mengganggu kemenangan rakyat di Pemilu 2024,” imbau Puan.
Dia meneruskan, “Apa yang kita suarakan hari ini di Sidoarjo harus terdengar di seluruh penjuru Indonesia. Kita suarakan bahwa Ganjar-Mahfud adalah pilihan yang lebih baik untuk Indonesia, bahwa Ganjar-Mahfud akan SAT SET dan TAS TES bekerja mewujudkan harapan rakyat Indonesia.”
Puan kemudian mempersilakan Ganjar untuk maju ke depan podium untuk menyampaikan orasi politiknya.
Pidato Ganjar Pranowo
Sementara itu Ganjar Pranowo meminta agar rakyat mengawal pelaksanaan proses Pemilu 2024.
“Kita masih waras untuk menjaga demokrasi dengan baik. Maka kalau tadi Mbak Yenny nyanyi, itu semangat 98 yang kita masih kobarkan,” kata eks Gubernur Jawa Tengah itu.
“Saya titip, mohon doa dan dukungannya. InsyaAllah di Jawa Timur kita akan menang mutlak. Ganjar-Mahfud??” lanjut Ganjar membakar semangat pendukung.
“Menang!!” jawab massa di Sidoarjo. (Gema)