JAKARTA, Koranmadura.com – Elektabilitas pasangan calon presiden (Capres) dan calon wakil presiden (Cawapres) Ganjar Pranowo-Mahfud MD di segmen pemilih Gen Z mengalahkan dua pasangan lain, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Menurut hasil survei Arus Survei Indonesia (ASI) sebagaimana dilihat di Jakarta, Kamis 4 Januari 2024, elektabilitas Ganjar-Mahfud di kalangan Gen Z mencapai 34,9 persen.
Posisi kedua ditempati pasangan Prabowo-Gibran dengan 33,1 persen dan posisi paling buncit dihuni pasangan Anies-Muhaimin dengan elektabilitas 26,1 persen. Sementara responden yang belum menjawab sebesar 5,9 persen.
Peluang Ganjar-Mahfud untuk menang di kalangan Gen Z semakin besar karena mayoritas pemilih Gen Z masih akan mengubah pilihannya.
Sebanyak 54,7 persen responden Gen Z mengaku masih mungkin mengubah pilihannya pada Pilpres 2024. Hanya 33,3 persen yang mengaku tidak akan mengubah lagi pilihannya.
Adapun survei Arus Survei Indonesia ini dilakukan di kalangan Gen Z yang berusia 17-23 tahun yang tersebar di 34 provinsi seluruh Indonesia pada 16-21 Desember 2023.
Teknik survei dilakukan dengan cara telesurvei yaitu responden ditelpon berdasarkan database survei tatap muka Arus Survei Indonesia periode 2018-2023.
Total responden yang dilibatkan dalam survei ini mencapai 1.200 orang dengan asumsi simple random sampling, maka toleransi kesalahan atau margin of error (Moe) plus minus 2,9 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen. (Gema)