BANGKALAN, koranmadura.com – Forum Majelis Musyawarah Masyarakat Bangkalan (M3B), Madura, Jawa Timur sepakat mendukung KH Imam Bukhori Kholil maju sebagai Calon Bupati (Cabup) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Dukungan itu disampaikan Humas Forum Majelis Musyawarah Masyarakat Bangkalan, Mashuri. Menurut dia, berdasar musyawarah bersama anggota pada beberapa hari lalu, sepakat mengusung Ra Imam, panggilan KH Imam Bukhori Kholil sebagai Cabup.
“Dukungan kepada Ra Imam maju Cabup atas kesepakatan bersama, lalu kami sowan ke Ra Imam atas kesediaannya,” kata dia, Senin, 5 Mei 2024.
Kata Mashuri, Ra Imam bersedia maju sebagai Cabup dan berkontestasi pada Pilkada 2024 mendatang. Namun dengan catatan, pesan Cicit Syaikhona Kholil Bin Abdul Latif itu, masyarakat mendung dan merestui atas pencalonan tersebut.
“Alhamdulillah, beliau (Ra Imam) pada waktu itu menyatakan siap, asalkan ini menjadi tanggung jawab bersama dan ini menjadi bagian harapan masyarakat,” ujar dia.
Pihaknya menyampaikan alasan Forum Majelis Musyawarah Bangkalan mencalonkan Ra Imam jadi Cabup. Menurutnya, Rais Syuriyah PBNU itu memiliki sosok intelektual, dan berlatarbelakang kiai yang layak jadi pemimpin di Bangkalan.
“Ada beberapa poin dasar untuk sosok Ra Imam, yaitu beliau adalah sosok yang berani, jujur dan elektabilitas cukup tinggi. Jadi sangat layak maju di Pilkada,” pungkasnya. (MAHMUD/DIK)