JAKARTA, koranmadura.com – Jelang penutupan tahun, harga jual emas batangan di unit pengolahan PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau emas Antam pada perdagangan logam mulia (LM) naik Rp 7.000 per gramnya.
Sebelumnya, harga emas Rp 670.000 per gram. Namun, saat ini menjadi Rp 677.000 per gramnya.
Sementara, harga pembelian kembali atau buyback emas Antam, hari ini berada di posisi Rp 600.000 per gram dari posisi sebelumnya Rp 594.000 per gram.
Berikut harga emas batangan Antam berdasarkan data yang dilihat di laman logammulia.com, Jumat, 2 November 2018 :
1 gram: Rp 677.000
5 gram: Rp 3.208.000
50 gram: Rp 31.465.000
100 gram: Rp 62.860.000
250 gram: Rp 156.899.000
500 gram: Rp 313.597.000.
(TRIBUNNEWS.com/SOE/DIK)