SAMPANG, koranmadura.com – Bengkel beserta toko orderdil sepeda motor di Desa Angsokah, Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, ludes dilalap api, Sabtu sore, 9 Oktober 2021.
Kasi Ops Damkar, Satpol PP Sampang, M Maftuh Fathorrahman menyatakan, peristiwa kebakaran bengkel sepeda motor beserta toko orderdil seluas 7×9 meter milik Pak Mansur diduga akibat korsleting listrik (arus pendek) yang berada di atap bengkel.
“Percikan api dari arus pendek listrik di bengkel itu cepat membesar hingga melahap bangunan dan toko orderdilnya,” katanya kepada koranmadura.com.
Karena api semakin membesar, wargapun menghubungi Polsek setempat dan kemudian disambungkang ke pihak damkar sekitar pukul 18.30 wib. Pihaknya yang mendapat laporan kemudian mengerahkan satu unit mobil damkar dan dua unit tangki air. Kobaran api berhasil dipadamkan selama 1,5 jam lamanya yaitu tepatnya sekitar pukul 20.00 wib.
“Tidak ada korban jiwa, namun taksiran kerugian pemilik bengkel diperkirakan mencapai ratusan juta,” pungkasnya. Muhlis/ROS/VEM