AL KHOR, Koranmadura.com – Der Panzer Jerman masih memiliki peluang lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar, setelah bermain imbang 1-1 melawan Spanyol pada laga kedua Grup E, Senin 28 November 2022 dini hari WIB.
Syaratnya, pada laga terakhir fase grup nanti, Jerman wajib menang atas Kosta Rika dan Spanyol juga menang atas Jepang.
Bila Jepang berhasil menahan imbang Spanyol, meskipun Jerman menang atas Kosta Rika maka Jerman tetap saja gagal melaju ke babak 16 besar.
Karena itu, Jerman harus “bermain mata” dengan Spanyol agar La Furia Roja bisa mengalahkan Jepang dan Der Panzer wajib menang atas dengan skor telak atas Kosta Rika di laga pemungkas.
Adapun pada laga di Al Bayt Stadium, Al Khor, Senin 28 November 2022 dini hari tadi, sebagaimana dikutip dari Fifa.com, Spanyol sempat unggul terlebih dahulu atas Jerman lewat gol Alvaro Morata pada menit ke-62.
Menerima bola umpan menyusur tanah dari Jordi Alba, Alvaro Morata melepas tembakan dengan kaki kanan bagian luar untuk menaklukkan Manuel Neuer di bawah mistar gawang.
Untunglah Jerman masih memiliki pemain pengganti Niclas Fuellkrug yang baru masuk ke lapangan pada menit ke-70 menggantikan Thomas Mueller.
Dia akhirnya muncul sebagai pahlawan Jerman karena sukses menyamakan kedudukan di menit 83. Mendapat bola umpan terobosan dari luar garis 16, Fuellkrug sempat rebutan bola dengan temannya, Jamal Musala, sebelum ia melepas tendangan keras kaki kanan dari di sisi kanan kotak penalti dan menyarangkan bola di bagian tengah atas gawang Unai Simon. (Sander)