JAKARTA, Koranmadura.com – Analis Politik yang juga Direktur Eksekutif Aljabar Strategic, Arifki Chaniago menilai, munculnya nama Mahfud MD dan Sandiaga Uno sebagai bakal calon wakil presiden (cawapres) untuk Pilpres 2024 sangat merugikan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Sebab munculnya nama Mahfud MD dan Sandiaga Uno membuat AHY keluar dari bursa Cawapres untuk Pilpres tahun depan itu.
“Jika Sandi dan Mahfud dikaitkan sebagai cawapres pendamping Anies. Hal ini bakal merugikan AHY yang sedang berjuang untuk menjadi cawapres Anies,” ujar Arifki Chaniago dalam pernyataannya yang diterima di Jakarta, Jumat 14 April 2023.
Sandi Uno dan Mahfud MD, kata Arifki Chaniago,M bisa saja menjadi skema lain yang dibaca oleh Nasdem untuk menjadi bagian dari rencana Jokowi di Pilpres 2024. Saat ini Nasdem dinilai punya narasi yang berbeda dengan Jokowi terkait capres. Skema itu bisa saja berubah jika kedua belah pihak punya kesepakatan lain soal cawapres Anies.
“Nasdem tentu tidak ingin jauh dari rencana Jokowi di Pilpres. Apalagi pada situasi PDI-P dengan Jokowi sedang menjauh karena adanya perbedaan terkait King Maker di Pilpres 2024,” jelasnya.
Dia meneruskan, “Demokrat harus memaksimalkan daya tawar AHY untuk berpasangan dengan Anies. Munculnya nama Sandi dan Mahfud secara tidak langsung tentu bakal merusak rencana AHY untuk menjadi cawapres Anies.” (Sander)