
SUMENEP, koranmadura.com – Pada rapat dengar pendapat dan sosialisasi 4 pilar kebangsaan, Minggu (16/8) kemarin MH Said Abdullah, anggota DPR RI Komisi XI Dapil Madura tidak hanya mendengar keluh kesah ratusan warga Desa Panaongan, Pasongsongan. Namun juga menjawab kebutuhan warga dengan nyata. Warga minta agar Wakil Ketua Banggar tersebut membantu rehabilitasi wisata religi Asta Panaongan.
“Insya Allah saya bantu semampu saya untuk rehabilitasi Asta Panaongan. Tidak banyak, sekitar 25 juta,” katanya sembari disambut dengan tepuk tangan.
Manajer P-MU tersebut melanjutkan bahwa jangan nilai nominalnya, sebab uang bisa dicari, tetap nilai persaudaraan adalah segalanya. Inilah cara kita bermadura. “Saling berbagi dan gotong royong. Semoga kita tetap dalam satu visi, berkeluarga dan bermadura,” tegasnya.
Said berjanji, pada reses selanjutnya, yaitu awal Oktober, suami Khalida Ayu Winarti itu akan datang lagi dan melihat langsung kondisi Asta Panaongan. “Pak Kades, ingatkan saya, awal Oktober saya akan langsung melihat kondisi Asta Panaongan,” jelasnya.
Pada waktu bersamaan, legislator tiga periode itu juga memberikan bantuan Rp 20 juta untuk perbaikan masjid di beberapa dusun. Selain itu, anggota DPR RI tiga periode tersebut memberikan bantuan kepada PKK setempat senilai Rp 5000.000.
(SYAMSUNI)