SUMENEP, koranmadura.com- Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kalianget, Sumenep, mengumumkan kondisi cuaca di wilayah Kabupaten Sumenep cenderung normal, meskipun selama tiga hari kedepan masih akan diguyur hujan.
Observer BMKG, Agus Arif Rahman, mengatakan, berdasarkan perkiraan cuaca yang diterima dari BMKG Juanda, Surabaya, selama tiga hari ke depan wilayahnya akan diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga lebat karena sudah memasuki puncak musim penghujan.
Ia neminta madyarakat untuk mewaspadai kemungkinan terjadibya angin kencang yang menyertai hujan karena kondisi tersebut cukup membahayakan.
“Biasanya kalau sudah memasuki puncak, hujannya cenderung lebat disertai angin,” paparnya kepada wartawan, Sabtu, 14 Januari 2017.
Sementara untuk kondisi cuaca di wilayah perairan, menurut Agus juga dalam keadaan normal. Tidak ada gelombang tinggi untuk diwaspadai.
Selebihnya, Agus menyampaikan, masyarakat yang ingin mengetahui perkiraan cuaca lebih detil selama tiga hari ke depan bisa langsung melihatnya di aplikasi “Info BMKG” yang bisa didownload di ponsel android.
Berdasar aplikasi tersebut, kondisi cuaca hari ini di wilayah Sumenep cerah berawan di pagi hari; hujan sedang siang hari; dan cerah berawan di malam hingga dini hari.
Sementara kondisi cuaca Minggu, 15 Januari 2017, cerah berawan di pagi hari; hujan sedang dari siang hingga malam hari; serta cerah berawan ketika memasuki dini hari.
Sedangkan untuk Senin, 16 Januari 2017, Sumenep diperkirakan akan diguyur hujan mulai pagi hingga siang hari. Dan untuk malam hingga dini harinya diprediksi cerah berawan. (FATHOL ALIF/MG)
