KORANMADURA.com – Turnamen Piala Presiden telah merampungkan laga babak penyisihan yang terbagi di lima kota tuan rumah hingga Selasa 30 Januari 2018.
Dilansir Tirto, delapan tim telah dipastikan lolos ke fase berikutnya yang diagendakan bakal berlangsung di Stadion Manahan, Solo pada 3-4 Februari 2018.
Grup B dan Grup E menjadi dua tim yang hanya mengirimkan satu wakil. Hal tersebut lantaran tim peringkat dua di kedua grup mendapat capaian poin lebih sedikit dibanding pada tiga grup lainnya.
Mitra Kukar menjadi wakil sekaligus juara Grup B, sedangkan Grup E diwakili klub asal Jawa Timur, Arema FC.
Di grup A, Sriwijaya FC tidak akan sendirian. Berstatus sebagai juara Grup A, Laskar Wong Kito akan ditemani tim peringkat dua PSMS Medan.
Bali United yang mencatatkan diri sebagai tim dengan torehan poin terbanyak sepanjang babak penyisihan pun tak akan sendirian. Menjadi wakil Grup D dengan status juara grup, Serdadu Tridatu lolos bersama Persija Jakarta yang menempati posisi kedua dengan jarak tiga angka.
Grup C juga akan mengirimkan dua wakil, Persebaya Surabaya dan Madura United. Sempat bersaing ketat selama penyisihan, Persebaya lolos dengan predikat juara grup, unggul satu angka dari Laskar Sape Kerrap.
Berikut daftarnya
– Sriwijaya FC
– PSMS Medan
– Mitra Kukar
– Persebaya Surabaya
– Madura United
– Bali United
– Persija Jakarta
– Arema FC
(tirto.id/fairozi)